Direktur Penggunaan dan Pemasaran Produk Dalam Negeri (P3DN), Krisna Ariza memberikan keynote speech dalam pembukaan The 5th Annual Infobrand Summit 2025 di Golden Ballroom The Sultan Hotel Jakarta, Kamis (16/01). Pada kesempatan tersebut Krisna Ariza menyampaikan pentingnya kolaborasi dan kerjasama saling sharing antara pelaku usaha untuk meningkatkan kualitas, citra dan brand produknya. Disampaikan juga program kegiatan dukungan Direktorat P3DN dalam mendukung penguatan produk lokal.